Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan Di Tuban, Satu Korban Tewas

TUBAN JATIM – Seorang pengendara motor Honda Beat, Anwar Syaifuddin (51), warga Desa Babat, Kecamatan Babat, Kabupaten Lamongan tewas setelah mengalami kecelakaan di jalan Pahlawan, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Rabu (6/1/2021) petang.

Selain satu korban tewas, dalam kecelakaan di depan Makan Pahlawan Tuban itu satu korban mengalami luka ringan dan satu korban lainnya berhasil selamat. Diduga penyebab kecelakaan maut itu lantaran korban dalam keadaan mabuk dan melaju dengan kecepatan tinggi.


Informasi yang dihimpun, peristiwa maut itu berawal saat Anwar Syaifuddin mengendarai sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi (Nopol) S 2724 MJ. Korban dari arah timur ke barat dengan kecepatan tinggi dan menggunakan jalur berlawanan.


“Pengendara motor itu berjalan dari timur ke barat. Diduga dalam pengaruh minuman tuak (mabuk) gerak kanan masuk jalur kanan,” terang IPDA Eko Sulistyo, Kanit Laka Sat Lantas Polres Tuban.


Ketika melaju kencang di jalur berlawanan itu, dari arah berlawanan melaju sepeda motor Honda Beat Nopol S 5680 FD yang dikendarai Karnoto (39) berpenumpang Relny Diandeni Andika. Keduanya merupakan warga Lingkungan Kiring, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Tuban.


Karena laju sepeda motor tersebut tidak bisa terkendali membuat kecelakaan dua sepeda motor itu tidak bisa terhindarkan. Lantaran benturan yang keras membuat para pengendara dan penumpang sepeda motor itu terjatuh di tengah jalan raya. Anwar terpental hingga beberapa meter. Dia mengalami luka parah pada bagian kepalanya.


“Akibat kejadian kecelakaan itu pengendara sepeda motor Nopol S 2724 MJ meninggal dunia. Sedangkan pengendara motor Nopol S 5680 FD mengalami luka ringan dan penumpangnya selamat,” tambahnya.


Sumber : beritajatim.com

Belum ada Komentar untuk "Dua Sepeda Motor Terlibat Kecelakaan Di Tuban, Satu Korban Tewas"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel