Motif pembunuhan pria yang mayatnya ditemukan telanjang di Pasuruan
PASURUAN JATIM- Pembunuhan pria yang mayatnya ditemukan telanjang dan penuh luka tusuk di Pasuruan dilakukan tetangga korban sendiri. Motifnya ingin menguasai harta korban.
Polisi menetapkan TH (18) warga Kejayan, Kabupaten Pasuruan sebagai tersangka pembunuhan Ahmad Yudi (17). Korban merupakan tetangga sekaligus teman tersangka.
"Motif tersangka ingin mengambil barang-barang milik korban, termasuk motor korban," kata Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan, Senin (29/3/2021).
Disebutkan Rofiq, tersangka ditangkap pada Sabtu (27/3) pada pukul 21.00 WIB, di pinggir jalan Desa Tanggulangin, Kecamatan Kejayan.
"Saat diinterogasi ia mengakui pembunuhan Ahmad Yudi," imbuh Rofiq.
Selain mengamankan tersangka, polisi mengamankan barang bukti motor, senjata tajam hingga baju dengan bercak darah.
Diberitakan sebelumnya, mayat telanjang pria penuh luka tusuk tergeletak di bawah belukar pinggir lapangan bola Dusun Selorawan, Desa Cangkringmalang, Beji, Kabupaten Pasuruan, Selasa (23/3). Di tubuh korban terdapat tiga luka tusuk di perut dan pinggang. Di leher korban juga ada bekas jeratan.
Sumber: detik.com
Belum ada Komentar untuk "Motif pembunuhan pria yang mayatnya ditemukan telanjang di Pasuruan "
Posting Komentar