Update Covid-19 Ponorogo. 4 pasien sembuh dan 2 orang positif

Berdasarkan update terbaru virus corona, sebanyak 4 (empat) pasien Covid-19 di Ponorogo dinyatakan sembuh, Jumat (7/8/2020).

Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni menjelaskan pasien Covid-19 tersebut adalah pasien nomor 180 dari kecamatan Sawoo, lalu pasien nomor 187 dari kecamatan Kauman, serta pasien nomor 188 dan pasien nomor 197 yang keduanya berasal dari kecamatan Ponorogo.

Ipong juga mengumumkan ada dua tambahan kasus Corona baru.

Yang pertama adalah seorang laki-laki berusia 35 tahun yang berdomisili di Desa Serag, Kecamatan Pulung.

"Pasien ini ada riwayat dari Surabaya, sempat sakit dan dirawat di Puskesmas Pulung. Hasil rapid test reaktif dan setelah diswab hasil PCR positif," kata Ipong, Jumat (7/8/2020).

Tambahan pasien Covid-19 kedua adalah seorang perempuan berusia 28 tahun yang berdomisili di Desa Ngrupit, Kecamatan Jenangan.

"Pasien ini ada riwayat dari Jakarta dan merupakan kontak erat pasien no. 198," lanjut Ipong.

Dengan adanya tambahan data tersebut, total di Ponorogo ada 210 kasus Covid-19.

177 pasien diantaranya dinyatakan sembuh, lalu 5 pasien meninggal dunia, dan 28 pasien isolasi.

Dalam kesempatan itu, Ipong mengingatkan sebagai upaya untuk menekan angka penularan Covid-19, diperlukan kerja sama dari semua pihak untuk bisa saling peduli dan tetap disiplin dengan protokol kesehatan.

"Karena disiplin tidak hanya melindungi anda tapi juga orang lain," pungkasnya.

Sumber : tribunjatim.com

Belum ada Komentar untuk "Update Covid-19 Ponorogo. 4 pasien sembuh dan 2 orang positif"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel