Remaja Di Nganjuk Hilang Terseret Arus Sungai
Kamis, 23 April 2020
Tambah Komentar
NGANJUK JATIM - Seorang remaja bernama Ebrin Saputra warga Desa Banjardowo Kecamatan Lengkong Kabupaten Nganjuk, tenggelam di waduk Desa Sumberkepuh Kecamatan Lengkong Kabupaten Nganjuk Rabu 22/04/2020 pada jam 18.30 WIB, malam.
Imam Nahrowi, Rescuer Basarnas Trenggalek, saat dikonfirmasi mengatakan, sekitar jam 15.30 WIB, sore kemarin, Ebrin bersama tiga temannya menuju waduk untuk latihan berenang. Setelah 50 meter berenang, diduga EBRIN mengalami kram otot sehingga tidak bisa mengendalikan gerakannya. Satu temannya berusaha mendekat untuk menyelamatkan tapi tidak berhasil.
Akhirnya, ketiga temannya meminta bantuan kepada warga sekitar. Warga yang berusaha mencari dengan menyelam secara manual, tidak menemukan korban. Tim gabungan dari Basarnas Trenggalek, BPBD Nganjuk, sampai saat ini masih melakukan pencarian korban tenggelam di seputaran Waduk Desa Sumberkepuh, Lengkong, Nganjuk.
Sementara itu, AKP Pramono, Kapolsek Lengkong Polres Nganjuk menambahkan, petugas kepolisian juga membantu proses pencarian korban. Anggota Polsek Lengkong juga melakukan patroli di sekitar lokasi kejadian, agar tidak banyak warga yang mendekat sehingga nantinya menimbulkan kerumunan.
Imam Nahrowi, Rescuer Basarnas Trenggalek, saat dikonfirmasi mengatakan, sekitar jam 15.30 WIB, sore kemarin, Ebrin bersama tiga temannya menuju waduk untuk latihan berenang. Setelah 50 meter berenang, diduga EBRIN mengalami kram otot sehingga tidak bisa mengendalikan gerakannya. Satu temannya berusaha mendekat untuk menyelamatkan tapi tidak berhasil.
Akhirnya, ketiga temannya meminta bantuan kepada warga sekitar. Warga yang berusaha mencari dengan menyelam secara manual, tidak menemukan korban. Tim gabungan dari Basarnas Trenggalek, BPBD Nganjuk, sampai saat ini masih melakukan pencarian korban tenggelam di seputaran Waduk Desa Sumberkepuh, Lengkong, Nganjuk.
Sementara itu, AKP Pramono, Kapolsek Lengkong Polres Nganjuk menambahkan, petugas kepolisian juga membantu proses pencarian korban. Anggota Polsek Lengkong juga melakukan patroli di sekitar lokasi kejadian, agar tidak banyak warga yang mendekat sehingga nantinya menimbulkan kerumunan.
Belum ada Komentar untuk "Remaja Di Nganjuk Hilang Terseret Arus Sungai"
Posting Komentar