Mobil Pajero Tabrak Pembatas Hingga Terguling Keluar Jalur Tol di Boyolali

BOYOLALI JATENG - Polisi mengungkap identitas korban kecelakaan Mitshubisi Pajero bernopol B 1953 FJC Sabtu (26/12/2020).


Diketahui sebelumnya, jika Mobil Pajero tersebut mengalami kecelakaan tunggal di Tol Solo-Semarang Jalur B Km 499+400 Tepatnya di Dukuh Sindon, Desa Dibal, Ngemplak, Boyolali sekira pukul 14.00 WIB.


Kanit Laka Satlantas Polres Boyolali Ipda Utomo menyampaikan Mobil Pajero tersebut diisi 6 penumpang termasuk pengemudi.


Pengemudi sendiri diketahui bernama Gabriella Adi Nugraha (46) sementara 5 korban lain bernama Paulus Adi Nugraha (54), Daniel (24), Michael (28), Michelle (21) dan Rita (55).


Keenam korban tersebut merupakan satu keluarga ber KTP Bekasi dan mempunyai rumah di Semarang.


"3 korban mengalami luka ringan dan dilarikan ke RS Karima Utama Surakarta. 3 korban lainnya kondisi selamat," ujarnya.


Adapun sebab kecelakaan sendiri lantaran pengemudi tergelincir dan menabrak pembatas jalan hingga terperosok ke keluar jalur tol.


"Kondisi jalan licin habis hujan, kecepatan sekitar 100 km/jam," katanya.


Satu keluarga tersebut, kata Ipda Utomo baru saja pulang takjiah keluarga dari Surabaya.


Namun nahas, tepat di KM 499 Tol Solo-Semarang pengemudi mengalami kecelakaan tunggal.


"Itu satu keluarga baru pulang takziah dari Surabaya mau balik ke Semarang," tandasnya.


Sumber : tribunjateng.com

Belum ada Komentar untuk "Mobil Pajero Tabrak Pembatas Hingga Terguling Keluar Jalur Tol di Boyolali"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel